Menjadikan Hobi sebagai Bisnis yang yang tak biasa



Semua orang mempunyai hobi, tapi hanya segelintir orang yang menjadikan hobinya sebagai bisnis. Salah satunya adalah Indari mastuti, beliau mempunyai hobi yang tidak kekinian pada jamannya. Hobi yang mengawali untuk sebuah cita-cita.

Penulis, ya... menjadi penulis adalah cita-cita Indari mastuti sejak ia kecil. Bahkan waktu kelas 4 SD Ia sudah menulis cita-citanya itu dalam sebuah diary. Dan karirnya dimulai waktu duduk di bangku SMA, Ia menulis di berbagai media, dan pada tahun 2004 Ia mulai menerbitkan buku hingga sekarang. Indari mastuti beranggapan bahwa melalui tulisan ia bisa mengeluarkan isi hatinya dan menyampaikan sesuatau pada orang lain. Hingga tepat pada tahun pernikahannya (2007) ia memutuskan untuk total di dunia bisnis kepenulisan,bisnis yang belum populer yaitu bisnis dibidang agensi naskah bernama Indiscript.

Indari mastuti membuka bisnis yang tak biasa itu selain karena passion, ia juga ingin menjadi jalan bagi orang lain yang ingin menjadi penulis tapi tak tahu caranya, dan menurutnya ketika sebuah bisnis dijalankan atas nama passion, Insya Allah akan berjalan lancar. Walaupun nantinya ada hambatan atau kerugian, akan lebih mudah mengatasinya.

keuntungan berbisnis yang tidak biasa itu adalah minim pesaing, karena memang belum ada perusahaan agensi naskah sebelumnya. Karena orang belum terpikirkan untuk membisniskan sebuah tulisan. Namun justru karena minim pesaing itulah Indscript bekerja lebih keras karena harus lebih banyak dan lebih sering mengedukasi konsumen apa dan bagaimana sebenarnya agensi naskah itu. Awalnya Indiscrip memang kesulitan untuk mendapatkan konsumen. Calon konsumen banyak yang belum paham tentang agensi naskah, bahkan mereka sempat mengeryitkan dahi ketika Indari mastuti memperkenalkan diri sebagai pemilik agensi naskah. Dan indiscrip tanpa lelah terus mengedukasi calon konsumen. Namun, seiring waktu kepercayaan klien berhasil mereka dapatkan. Dan sekarang Indiscript mulai menikmati hasil dari kerja keras mereka.

Perjalanan Indari mastuti dengan bisnis Indiscript tidak hanya mulus seperti jalan tol. Ia pernah mengalami titik terendah, dimana suatu titik Ia pernah menghadapi situasi omzet yang jeblok dengan operasioanl yang tinggi. Pemasukan minim, jumlah piutang tak tertagih besar. Sehingga akhirnya bisnis menjadi tidak sehat. Satu persatu utang digali, aset terjual, karyawan hilang, dan manajemen menjadi kusut. Kondisi ini dialami hingga 2 tahun lamanya.

Dan Indari Mastuti sebagai Writer Business Specialist berhasil bangkit dengan menyempurnakan kembali business plan perusahaan untuk menggali potensi apa yang bisa menjadi market dan menghasilkan uang. Maka, indscript yang awalnya hanya agensi naskah mengubah diri menjadi jasa copywriting sehingga lebih banyak peluang yang bisa diambil. 

No comments for "Menjadikan Hobi sebagai Bisnis yang yang tak biasa"